Pemkab Musi Rawas Utara Kukuhkan ASN Baru, Dorong Kinerja dan Pelayanan Publik yang Lebih Baik




MURATARA – Upaya Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) dalam memperkuat birokrasi terus ditingkatkan. Salah satunya melalui pelantikan 8 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), 1 PNS lulusan IPDN, dan 3 pejabat fungsional yang dilaksanakan pada Senin (8 September 2025).


Acara pelantikan yang berlangsung di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Muratara ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati H. Junius Wahyudi. Kegiatan tersebut turut dihadiri Sekretaris Daerah, Staf Ahli, Asisten, dan sejumlah Kepala Perangkat Daerah.


Dalam sambutannya, Wakil Bupati menyampaikan bahwa pelantikan ini bukan hanya seremonial, melainkan momentum penting untuk memperkuat profesionalitas ASN. Ia menekankan agar seluruh ASN yang dilantik mampu mengemban amanah dengan penuh tanggung jawab dan integritas tinggi.


“Jabatan yang diemban adalah bentuk kepercayaan. Gunakan kesempatan ini untuk berkontribusi nyata bagi masyarakat. Jadilah ASN yang inovatif dan menjadi bagian dari kemajuan Muratara,” pesan H. Junius Wahyudi.


Beliau juga menegaskan bahwa ASN baru harus menjadi penggerak utama dalam meningkatkan pelayanan publik serta mendukung pencapaian visi Muratara ILUK – Inovatif, Luwes, Unggul, dan Kreatif.


Sementara itu, Kepala BKPSDM Muratara, Lukman, S.H, menjelaskan bahwa seluruh proses mulai dari rekrutmen, penempatan, hingga pelantikan dilaksanakan sesuai ketentuan perundang-undangan. Tujuannya, agar aparatur yang diangkat memiliki kompetensi dan profesionalisme tinggi dalam menjalankan tugas pelayanan publik.


“Kami berharap ASN yang baru dilantik segera menyesuaikan diri dan memberikan kontribusi nyata dalam mewujudkan tata kelola pemerintahan yang efektif dan berorientasi pada pelayanan masyarakat,” ujar Lukman.


Dengan pengukuhan ASN baru ini, Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara berharap muncul semangat baru di lingkungan kerja pemerintahan, sehingga seluruh aparatur dapat bekerja lebih optimal dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan kemajuan daerah.

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama